Sabtu, 04 April 2009

Oh dunia

Badai menghantam diriku begitu keras.
Hingga membuat aku tak mampu lagi berdiri tegar.
Ku menangis kuat tanpa henti.
Rongga dadaku terasa nyeri.
Hantaman itu membuat aku menyerah begitu saja.
Seketika itu hatiku menjerit kuat.
Hatiku tak ingin menyerah.
Dia ingn aku berdiri.
Dan membusungkan dada untuk menunjukkan pada dunia.
Bahwa aku mampu berdiri kembali ketika aku sendiri tanpa ada yang menemanimu.
Oh dunia
Inikah duniaku
Yang menghempaskan aku didalam kegelapan.
Yang membuat aku kedalam kenistaan.
Sampai kapankah ini akan terjadi.
Yang membuat aku semakin rapuh akan segala hal.

Sabtu, 21 Maret 2009

Aku sendiri

Ku tatap langit berawan hitam
Ku tepis segala rasa dihatiku
Tak kuasa lagi aku menahan semuanya ini
Hembusan angin semakin terasa kencang menghempasku sendiri
Tak tersadari butiran airmataku menetes tanpa bisa ku bendung lagi
Puingan hatiku tak mampu ku susun kembali.
Diantara kesendirian ku hanya bertemankan desiran ombak menyapu karang yang menjulang.
Aku tak mampu lagi bertahan didalam puingan puingan yang berceceran.

Sabtu, 14 Maret 2009

Ketika sebuah ayat suci dijadikan mainan?

Tersontak saya ketika membuka handphone temen waktu itu. Terdapat sebuah nada yang berjudul ngaji ngawur. Awalnya memang terdengar indah tapi seketika itu saya mengelus dada dan mulai berucap astagfirullah. Ada kalimat wa teh botol sosro dan msh banyak lagi yang tidak terlalu saya ingat. Pernah juga saya mendapat sms yang ngawur ketika kita mengucap salam yang di ucapkan assalamualaikum wr wb seharusnya dijawab wallaikum sallam wr wb akan tetapi tidak demikian malah dijawab wa ngliokono. Apakah ini menjadi sebuah petanda manusia kembali kejaman jahiliah. Ketika ayat ayat suci tak lagi dipandang penting. Mungkin yang melakukan seperti itu hanya bercanda. Tapi ketika ayat ayat suci dipakai menjadi sebuah bahan tertawaan dan bercandaan, Apakah itu PANTAS? Mari kembali kita merenungkan semua itu. Dan bagi yang membuat dan menyebarkan hal hal seperti itu segeralah perbanyak menyebut asma ALLAH S.W.T untuk memohon ampunan karena telah memakai ayat sucinya untuk mainan. Jangan pernah bermain-main dengan ayat ayat suci Al-Quran. Karena balasannya sangat menyakitkan. Mari kita banyak merenungkan hal ini. Alam mulai tak bersahabat lagi dengan kita. Mulailah berdzikir dan membaca Al-Quran dengan ikhlas, baik, dan benar. Karena anda akan mendapatkan pahala yang begitu banyak dan begitu pula kenikmatanya tiada tara. Marilah kita tingalkan hal hal yang main main itu. Agar hati kita damai. Amin.

Senin, 23 Februari 2009

Pendosa

Aku pernah menjadi seorang pendosa.
Ketika aku tersungkur dalam lembah penuh dosa.
Ku merasa kotor akan diri ini.
Tak pantas aku menyentuh rumahMU.
Tak pantas aku mendapatkan surgaMU.
Berulang kali ku ingn mengakhiri segalanya.
Engkau pun selalu mencegah aku untuk tak mengakhri hidupku.
Engkau hadirkan seseorang untukku.
Ia penuh cinta terhadapku
Apa yang harus ku lakukan?
Tetap bertahankah?
Atau pergi meninggalkan semuanya?
Kenangan masa laluku penuh luka.
Tiada rasa manis ku rasakan.
Hanya sayatan sayatan hati dan jiwaku yang selalu membekas disetiap langkahku.
Kadang lelah yang merajai hatiku
Ingin aku lepaskan jiwaku dari ragaku.
Engkau tak mengijinkannya.
Aku harus bagaimana?
Aku tersiksa akan masa lalu.
Kenangan itu membuat aku tak kuasa.

Sabtu, 21 Februari 2009

Kiamat 21 desember 2012

Siapakah yang paling kuasa untuk menentukan hari kiamat?Manusiakah? Jawanya BUKAN MANUSIA. Tapi TUHANKU YANG MAHA AGUNG YAKNI ALLAH S.W.T. Ketika bumi semakin tua. Bencana ada dimana-mana. Bumi bergeser mendekati planet lain
Dan benda langit saling berbenturan Adalah sebagai tanda kekuasaanNYA. Bila YANG MAHA AGUNG berkenan mungkin hari ini IA sanggup meleburkan seluruh ciptaanya tanpa sisa. Ketika kita sibuk menentukan hari kiamat.
Waktu terbuang sia-sia begitu saja.
Apa yang terjadi dimuka bumi ini jadikanlah bahan renunganmu untuk menjadi manusia yang hakikih dimata ALLAH S.W.T. Bukalah kembali ayat suci Al-Quranmu. Didalam Al Qaari'ah surat ke 101 : 11 ayat
Yang artinya
1. Hari kiamat,
2. Apakah hari kiamat itu?
3. Tahukah kamu apakah hari kiamat itu?
4. Pada hari itu manusia seperti kupu-kupu yang bertaburan,
5. Dan gunung-gunung seperti bulu yang dihambur-hamburkan.
6. Dan adapun orang-orang yang berat timbanga(kebaikan)nya,
7. Maka dia berada dalam kehidupan yang memuaskan.
8. Dan adapun orang-orang yang ringan timbangan(kebaikan)nya,
9. Maka tempat kembalinya adalah neraka Hawiyah.
10. Dan tahukah kamu apakah neraka Hawiyah itu?
11. (Yaitu) api yang sangat panas.

Kembalilah merenung akan semua yang telah terjadi. Untuk apa kita sibuk dengan menentukan hari kiamat datang. Lebih baik perbanyaklah timbangan kebaikan untuk menuju balasan surga yang lebih nikmat. Bukalah kembali Al-Quran untuk menjadikan hatimu lebih teduh. Dan imanmu menjadi semakin kuat. Karena Allahlah yang lebih berhak atas semua yang diciptakanNYA.

Kamis, 19 Februari 2009

Aku

Aku adalah sebuah pena
Dan kehidupan aku adalah ketas kosong
Perjalanan hidupku adalah cerita yang penuh alur dan warna
Cinta sebagai warna pelangi yang indah
Benci sebagai gambaran dari warna abu abu
Amarah adalah api yang membara dihati.
Rasa yang tuhan ciptakan untuk ku Telah mewarnai di setiap langkahku.
Ketika rasa cinta tuhan hadirkan dihidupku terasa berjuta warna menghiasi.
Namun bila tersakiti hanya benci dan amarah yang menyelimuti.
Cerita yang kutuliskan masih tergambar suram didepan mata.
Tulisan penaku tak pernah berhenti seperti matahari menyinari disetiap waktu.
Dan ketika hari berganti malam matahari pun tak berhenti bersinar.
Hanya bulan yang mengantikan sinarnya.
Entah apalagi yang akan Tuhan perlihatkan padaku tentang duniaku.

Rabu, 18 Februari 2009

ALLAH S.W.T

Kehidupan didunia setiap detik telah berkurang
Kehidupan didunia hanya persingahan sementara.
Kehidupan didunia hanya kenikmatan sesaat saja
Bumi semakin tua
Alam makin murka
Manusia semakin tak tertata.
Tak ada lagi kata malu untuk berbuat sesuatu yang melangar agama.
Allah telah memberikan nikmat yang tiada terhingga
Namun manusia hanya dapat mengeluh.
Bila ingn mendapatkan nikmat yang kekal hanya surga yang abadi
Ingatlah pada ALLAH
Ketika ku baca buku tentang kemuliyanan Allah.
Manusia mampu mendapatkan surga apa bila mengerjakan yang ia benci.
Manusia yang selalu mengejar nikmat didunia hanya neraka yang mereka dapatkan.
Hanya kalian yg dapat memilih itu.